TINGKATKAN KEBUGARAN TUBUH PETUGAS, LAPAS PEKANBARU IKUTI PERTANDINGAN TROFEO

Pekanbaru, 25 Mei 2024 – Dalam meningkatkan kebugaran tubuh dan mempererat silaturahmi, Lapas Pekanbaru mengikuti pertandingan sepakbola trofeo yang diselenggarakan pada Jumat sore(24/05/2024) di Stadion Kaharudin Nasution Rumbai. Pertandingan ini diikuti oleh tiga tim, yaitu Lapas Pekanbaru FC, Pertamina Dumai, dan Glory Pekanbaru FC.

 

Kegiatan ini menjadi ajang penting untuk membangun kebersamaan di antara petugas Lapas Kelas IIA  Pekanbaru serta menjalin hubungan yang lebih erat dengan instansi lainnya. Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik (Kasi Binadik) sekaligus Kapten Tim Lapas Pekanbaru, Ismadi, menyatakan bahwa pertandingan trofeo ini merupakan momen berharga untuk memperkuat silaturahmi dan jiwa kebersamaan.

 

“Pertandingan ini bukan hanya untuk bersenang-senang, tetapi juga sebagai sarana melatih fisik para petugas pemasyarakatan. Dengan fisik yang fit, kami bisa menjalankan tugas dengan lebih baik,” tutur Ismadi.

 

Ajang trofeo ini diharapkan bisa menjadi kegiatan rutin yang tidak hanya bermanfaat untuk kebugaran fisik, tetapi juga untuk membangun semangat kebersamaan dan kerjasama antar lembaga. Pertandingan berlangsung dengan semangat sportivitas yang tinggi dari semua tim yang berpartisipasi.

 

Selain itu, partisipasi aktif dalam kegiatan olahraga seperti ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi para petugas untuk menjaga kesehatan dan kebugaran mereka dalam menjalankan tugas sehari-hari yang penuh tantangan.

 

Dalam kesempatan terpisah, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, Budi Argap Situngkir menuturkan akan pentingnya menjalin kerjasama dalam menjalankan tugas serta memperhatikan aspek kesehatan dan kebersamaan di kalangan Insan Pengayoman, demi menciptakan lingkungan kerja yang lebih harmonis dan produktif.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *