RANGKAIAN SAFARI RAMADHAN, KAKANWIL KEMENKUMHAM RIAU KUNJUNGI LAPAS PEKANBARU
INFO_PAS|PEKANBARU|Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Riau, Mhd. Jahari Sitepu, melakukan kunjungan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru, Selasa (04/04/2023). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Safari Ramadhan ke beberapa Unit Pelaksana Teknis di Pekanbaru.
Sembari menunggu waktu berbuka puasa tiba Kakanwil berbincang sejenak. Bulan Ramadhan merupakan bulan penuh berkah dan di bulan inilah segala amal ibadah dilipat gandakan pahalanya. Oleh sebab itu mari kita berlomba lomba dalam kebaikan. Itulah salah satu pesan yang disampaikan oleh Kakanwil.
Setelah waktu berbuka puasa masuk rombongan Kakanwil mencicipi minuman dan makanan ringan terlebih dahulu kemudian dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah di Mesjid At Taubah Lapas Kelas IIA Pekanbaru dan dilanjutkan makan bersama, terlihat Kakanwil membuka pembicaraan yang dengan hangat di sela sela menyantap makanan sambil sesekali bersenda gurau dengan Kepala Divisi dan Kalapas Pekanbaru.
Kepada petugas Lapas Pekanbaru, Kakanwil menyampaikan agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan selama bulan suci ramadhan ciptakan rasa aman dan nyaman kepada warga binaan, “Saya sangat mengapresiasi Petugas Pemasyarakatan yang terus berkinerja baik, semoga tugas yg kita emban ini mendapatkan pahala yg berlipat ganda dari Allah SWT,” ucap Kakanwil.
“Kita selalu peduli dengan unit pelaksana teknis Lapas dan Rutan hal itu dibuktikan dengan kunjungan dan silaturrahmi seperti sekarang ini. Kepada seluruh petugas, kami berharap semoga kegiatan seperti ini juga dilaksanakan di daerah agar memperkuat tali silaturahmi antar petugas. Setelah sebelumnya mengunjungi Lapas Perempuan, hari ini kami mengunjungi Lapas Pekanbaru dan Insya Allah besok kami akan melanjutkan kegiatan ini ke Rutan Pekanbaru,” sambung Jahari.