APEL SENIN PAGI, “MARI BERSAMA SAMA JAGA KEAMANAN DAN KETERTIBAN LAPAS”
INFO_PAS|PEKANBARU| Lapas Kelas IIA Pekanbaru kembali melaksanakan apel pagi pada hari Senin yang bertempat di halaman depan kantor Lapas Kelas IIA Pekanbaru. Kegiatan apel tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (Ka.KPLP), Aris Yuliyanta, dan diikuti oleh pejabat struktural, JFT, JFU, staf administrasi kantor, taruna, dan mahasiswa yang sedang melaksanakan praktek kerja lapangan (PKL), Senin (15/07/2024).
Dalam amanatnya, Aris Yuliyanta menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan apel pagi tersebut. Ia juga mengingatkan kepada seluruh petugas, selain petugas pelayanan, untuk mengikuti kegiatan Zoom Meeting terkait Pembukaan Rangkaian Peringatan Hari Pengayoman ke-79 Tahun 2024 serta Doa Bersama Kemenkumham Untuk Negeri.
Aris Yuliyanta juga memberikan ucapan terima kasih dan selamat kepada para petugas yang telah berpartisipasi dan memeriahkan kegiatan Riau Bhayangkara Run 2024. Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk positif bagi petugas dalam menjaga kesehatan serta meningkatkan sinergitas antar Aparat Penegak Hukum (APH).
“Terimakasih kepada petugas yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Riau Bhayangkara Run 2024, ini merupakan salah satu bentuk hal positif bagi petugas dalam menjaga kesehatan serta meningkatkan sinergitas antar Aparat Penegak Hukum (APH) dan ikut serta mensukseskan kegiatan dari instansi terkait”, Ucap Aris.
Di akhir amanatnya, Aris Yuliyanta mengingatkan seluruh petugas untuk selalu meningkatkan keamanan dan ketertiban. Ia menekankan pentingnya mengambil pelajaran dari setiap kejadian yang ada dan lebih berhati-hati dalam menjalankan tugas. Ia juga mengingatkan para petugas untuk melaksanakan tugas sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) masing-masing.