APEL SENIN PAGI PEGAWAI LAPAS KELAS IIA PEKANBARU, INI YANG DISAMPAIKAN KALAPAS
INFO_PAS|PEKANBARU| Setelah libur akhir pekan dan hari pertama masuk kerja senin (06/03/2023), seluruh pegawai Lapas Kelas IIA Pekanbaru melaksanakan apel pagi yang terdiri dari pejabat struktural dan staf administrasi Fungsional umum dan fungsional tertentu. kegiatan ini di laksanakan di halaman depan kantor.
Dipimpin langsung oleh Kalapas Kelas IIA Pekanbaru, Sapto Winarno. Dalam sambutannya Kalapas menyampaikan beberapa hal antara lain ucapan terima kasih kepada seluruh pegawai atas partisipasinya dalam mengikuti kegiatan apel pagi ini.apel ini merupakan kewajiban bagi setiap petugas, ucapnya.
Kalapas memberikan atensi kepada kordinator BPN (Blok Pengendali Narkoba) untuk melakukan koordinasi dengan seksi pembinaan agar dapat segera melakukan assessment mengingat jumlah WBP yang ada di blok khusus tersebut sudah semakin banyak
Kalapas juga menghimbau kepada petugas khususnya jajaran pengamanan untuk melakukan pengecekan terhadap sarana dan prasarana, baik senpi maupun yang lainnya. lakukan perawatan terhadap senpi sehingga ketika ingin digunakan senjata yang ada bisa dipastikan dapat bekerja dengan baik
“Bagi petugas senior yang sudah terampil dalam hal penggunaan dan perawatan senjata tolong mengajarkan juniornya kalau perlu mendatangkan instruktur mengingat penggunaan senjata api harus di lakukan dengan hati hati ini merupakan hal yang serius bagi jajaran pengamanan” sambung Kalapas.
Berkenaan dengan HUT Pemasyarakatan yang jatuh pada tanggal 27 April 2023 “Dimohon kepada seluruh pegawai untuk menggunakan pakaian dinas terbaru dengan memperhatikan aturan terkait penggunaan baju dinas tersebut terutama dalam penggunaan atributnya,” tutup Kalapas.